Gadget Yang Ditunggu-Tunggu Di Tahun 2009

1. T-Mobile, Motorola, Using Android OS on Mobile Phone

Pecinta gadget advance yang tumbuh dalam interaksi social virtual, sangat menghargai Sistem Operasi Android terbaru yang lebih dulu diadopsi oleh T-Mobile pada tahun 2008. Dan sepertinya Motorola akan menggabungkannya dengan Mobile Phone produksinya di tahun 2009.

Mengutip dari Bussiness Week, ide di balik pengembangan Motorola dengan Android Operation System ini adalah untuk membuat bagian dari smartphone terbaru mereka menjadi labih baik. Sehingga memungkinkan penggunanya untuk memasuki jaringan social seperti Facebook dan MySpace.

2. Napkin PC

Banyak ide-ide bessar yang dilahirkan dari Napkin PC ini. Oleh karena itu perancang industri, Avery Holleman, terus mengembangkan Napkin PC. Napkin PC memiliki konsep yang bagus dengan menggunakan “Base Station” yang berfungsi sebagai Napkin Holder. Sehingga dengan tujuh “stylus pen” berbeda, dapat memungkinkan banyak pengguna untuk menuliskan idenya di “Napkin” miliknya yang akhirnya akan dihubungkan dengan “Base Station”.

Konsep Napkin PC tidak membatasi penggunanya untuk berkreativitas di depan layar Napkin PC. Napkin PC juga menggunakan full color e-paper dan multi-touch technology.

Napkin dapat menyimpan gambar dengan tidak terbatas, kecuali semua datanya dihapus oleh pengguna. Artinya Anda bisa menghentikan operasi Napkin PC, atau bisa membaginya dengan teman kerja Anda saat rapat. Napkin PC menempati tempat pertama dalam Judge’s Award dan Chairman’s Award in NextGen’s PC Design Competition.

3. Nokia Aeon

Handphone Nokia Aeon masih berada dalam tahap pengembangan, tapi para pecandu gadget di seluruh dunia telah ditakjubkan dengan full touchscreennya. Nokia masih menyimpan detail lainnya dengan alasan persaingan.





4. B-Membrane Computer

Perancang asal Korea, Won-Seok Lee membuat B-Membrane Computer terlihat berbeda dengan yang lain. Keyboard akan muncul pada membrane permukaan computer ketika dibutuhkan. Dan ketika computer sedang tidak digunakan, rancangan Lee ini dapat membuat suasana yang santai dengan menggunakan macam-macam efek lampu melalui proyektornya.


5. Microsoft Arc Mouse

Microsoft Arc Mouse adalah perlengkapan kecil yang dapat digunakan pada PC atau laptop Anda. Anda bisa menggunakannya dengan cara melipatnya atau meluruskannya. Mouse ini menggunakan Microsoft’s Blue Track Laser Technology, dan memiliki jangkauan wireless hingga 30 kaki. Alat ini memiliki empat tombol yang dapat disesuaikan, Tilt Wheel Technology, dan juga tersedia yang berwarna merah dan hitam. Anda bisa membelinya dari Microsoft dengan harga $59,95



6. Asus EEE Notebook With Touch Screen

Asus EEE Notebook merupakan alat yang mengagumkan untuk kalangan mahasiswa, ataupun kalangan bisnis yang hanya membutuhkan akses program computer dasar seperti Microsoft Word, Excel, atau Power Point. Alat ini memang terlihat seperti notebook pada umunya.

Gadget kecil ini tidak lebih besar dari ukuran buku tulis pada umumnya, sehingga dapat disimpan di dalam tas Anda dengan mudah. Tapi, hal yang benar-benar menarik dari gadget ini adalah, pabrikan menawarkan pilihan touch screen pada notebook ini. Walaupun disediakan sylus pen, banyak pengguna yang lebih merasa nyaman bila menggunakan jarinya untuk memindahkan halaman atau membuka program.

Asus tidak hanya merilis versi notebook-nya saja. Tapi, Asus juga telah merilis EEE Toch Screen untuk versi desktopnya.

7. Schwinn Electric Tailwind Bicycle

Di tengah carut marut nya perekonomian dunia, muncullah Schwinn Electric Tailwind Bicycle yang diharapkan bisa menembus pasar pada awal tahun 2009. Walaupun sebenarnya terlihat seperti sepeda biasa, Schwinn Electric Tailwind memasukan beberapa terobosan baru. Yang paling utama adalah Schwinn bergabung dengan Toshiba untuk membuat sepeda hybrid ini.

Schwinn menggunakan Toshiba Super Charge Lithium-ion Phosphate Battery untuk menjalankan sepeda ini, dan Anda bisa menggayuh sendiri sepeda ini atau mengaturnya menjadi otomatis bila perlu. Baterai Toshiba hanya membutuhkan waktu 30 menit untuk diisi ulang, dan dapat diisi ulang hingga 3000 kali sebelum akhirnya harus diganti. Harga: $3,200

Sumber: ezinearticles.com


Baca Selengkapnya...

Cicin Saturnus “Hilang” Pada 4 September 2009!!!!

Para astronom amatir di seluruh dunia sering kali memperhatikan perubahan yang sama pada Saturnus: Cincin Saturnus yang lebar menipis menjadi garis tipis. Efrain Morales Rivera mengirimkan gambar berikut yang diambil dari halaman belakang rumahnya di Aguadilla, Puerto Rico.















Perbandingan saturnus di tahun 2007 dan 2008. Kredit Gambar : Efrain Morales Rivera

“Cincin-cincin Saturnus telah menipis sekali dalam setahun ini”, katanya. Daerah Cassini atau Cassini Division (suatu daerah gelap dalam cincin Saturnus yang dinamakan Cassini) mulai sulit diamati. Fenomena yang sama terjadi empat ratus tahun lalu dan sempat memusingkan Galileo, sebagai orang pertama yang pada tahun 1610 menemukan cincin-cincin Saturnus melalui teropong primitifnya. Dia sangat tercengang ketika mendapati cincin-cincin tersebut menyempit sedikit setahun berikutnya.

Lalu, apa yang sebenarnya terjadi? Sekarang, kejadian yang sama adalah: kita mengalami suatu “pelintasan bidang cincin” (ring plane crossing). Ketika sedang dalam perjalanannya mengelilingi Matahari, Saturnus membelokkan cincinnya menjadi sejajar dengan garis pandang dari Bumi (edge-on) setiap 14-15 tahun sekali. Karena cincinnya yang sangat tipis, mereka bisa tidak teramati jika dilihat melalui teleskop kecil.












"Ring Plane Crossing"

Dalam bulan-bulan berikut ini, cincin Saturnus akan menjadi semakin tipis sampai akhirnya mereka “hilang” pada 4 September 2009 nanti. Ketika hal ini terjadi pada 1612, Galileo mengabaikan studinya akan planet. Padahal, kita ketahui kemudian, saat-saat “pelintasan bidang cincin” seperti ini merupakan waktu yang baik untuk menemukan satelit-satelit dan cincin luar Saturnus yang baru. Selain itu, saat demikian juga merupakan waktu yang baik untuk melihat kutub utara Saturnus yang biru. Pada tahun 2005, wahana antariksa Cassini terbang di atas belahan utara Planet Saturnus dan menemukan bahwa langit di sana sebiru langit Bumi sendiri. Selama bertahun-tahun, hanya Cassini yang bisa menikmati pemandangan ini, karena dari Bumi, bagian atas Saturnus yang biru tertutupi oleh cincin-cincin Saturnus.

Galileo sendiri tidak pernah memahami sifat dasar alamiah dari cincin-cincin Saturnus. Dia tidak mengetahui bahwa mereka sebenarnya merupakan kumpulan satelit-satelit kecil yang mengorbit dalam bidang orbit piringan, berukuran dari debu hingga sebesar bulan kita (Kemungkinan cincin-cincin ini merupakan debris atau puing-puing dari satelit yang hancur, tetapi para ilmuwan sendiri masih belum yakin benar akan hal ini). Melalui teleskop abad 17-nya, cincin tersebut lebih menyerupai telinga atau semacam cuping planet.

Meskipun demikian, intuisinya mengarahkan Galileo untuk membuat prediksi yang tepat, bahwa cincin-cincin yang hilang ini akan kembali. Dan dia benar. Cincin Saturnus kembali tampak, dan para ilmuwan menyimpulkan penelitiannya. Pada tahun 1659, secara tepat Christiaan Huygens menjelaskan peristiwa menghilangnya cincin yang periodik selama terjadinya “pelintasan bidang cincin” atau “ring plane crossing” ini. Pada tahun 1660, Jean Chapelain mengatakan bahwa cincin Saturnus bukan merupakan benda padat, tetapi terbuat dari partikel-partikel kecil yang sangat banyak dan masing-masing mengorbit Saturnus secara independen. Selama dua ratus tahun, usulannya sempat tidak diterima secara luas, sebelum ternyata terbukti benar.




Cincin-cincin Saturnus sangat lebar tetapi juga sangat tipis. Para astronom menggunakan Teleskop Hubble untuk menangkap citra Saturnus dengan posisi cincin datarnya ini (edge-on) pada tahun 1995. Obyek terang seperti bintang pada bidang cincin yang terlihat pada gambar merupakan satelit-satelit es. Kredit Gambar : NASA

Saat Saturnus membelokkan cincinnya menjadi sejajar dengan garis pandang dari Bumi (edge-on). Maka saat diamati dari bumi, cicin Saturnus tidak akan tampak atau seakan-akan hilang. Dan hal ini akan terjadi pada tanggal 4 September 2009 nanti. Walaupun kita tidak bisa mengamati cincin Saturnus pada saat tersebut, tapi kita masih bisa mengamati satelit-satelit yang mengorbit Saturnus.

Ulasan di atas merupakan salah satu fenomena alam yang bisa kita amati. Namun dengan keterbatasan yang kita miliki sebagai manusia, tentunya masih banyak fenomena-fenomena alam yang hingga kini masih menjadi misteri atau bahkan tidak terpecahkan oleh para ahli sekalipun.

Semoga tulisan ini dapat menyadarkan kita semua bahwa alam semesta yang amat luas ini merupakan ciptaan suatu zat yang Maha Kuasa. Segala sesuatu yang kita miliki atau kita ciptakan tidak apa-apanya bila dibandingkan dengan ciptaan dan milik-Nya. Jadi kita sebagai manusia tidak selayaknya untuk menyombongkan diri di hadapan-Nya.

Sumber: science@nasa
gambar: google.com

Baca Selengkapnya...

Fosil Bahtera Nabi Nuh a.s

Azab Allah SWT berupa banjir bandang raksasa dengan iringan angin taufan yang amat dahsyat telah meluluh-lantakkan dan menenggelamkan umat Nabi Nuh a.s yang tidak mau beriman kepada Allah SWT. Setelah semua orang kafir tenggelam, Allah SWT memerintahkan bumi untuk menghisap airnya dan memerintahkan langit untuk berhenti menurunkan hujan. Maka berhentilah azab yang amat sangat dahsyat tersebut. Bahtera Nabi Nuh terdampar di Gunung Judi, yang terletak di Armenia sebelah selatan yang berbatasan dengan Mesopotamia.

Keberadaan bahtera Nabi Nuh tersebut terus menjadi misteri, hingga akhirnya pada bulan September 1960, Life Magazine memberitakan bahwa Pesawat Tentara Nasional Turki menangkap sebuah benda mirip perahu di puncak gunung Ararat yang panjangnya 500 kaki (150 meter) yang diduga perahu Nabi Nuh AS (The Noah’s Ark)



































Dan akhirnya tim antropolog yang dipimpin oleh Prof. Ron Wyatt, menemukan fosil bahtera tersebut setelah melakukan penelitian dan penggalian di Turki sejak tahun 1977. Bahtera tersebut terletak di puncak Gunung Ararat. Peninggalan sejarah yg maha berharga itu bukan saja menarik minat para pengkaji Sejarah saja, namun pihak penyelidik US seperti CIA/KGB pun mencoba untuk melakukan penelitian disana. Sejauh ini CIA telah menggunakan satelite dan pesawat ‘Stealth’ untuk mengambil gambar objek yang terdampar di puncak gunung tersebut. Gambar-gambar itu telah menjadi “rahasia besar” dan tersimpan rapi dengan kawalan yg ketat bersama dengan “rahasia-rahasia″ penting yg lain di Pentagon. Sudah beratus-ratus orang mencoba untuk mendaki Gunung Aghi-Dahl yg kerap dijuluki juga sebagai “Gunung Kesengsaraan” atau dengan nama peta-nya yaitu Mount Ararat, namun hanya beberapa orang saja yang berhasil menaklukannya.Sebagian lagi selebihnya hanyalah menambah deretan panjang pendaki-pendaki yang menjadi korban keganasannya. Hingga hari ini, hanya ada beberapa orang pendaki yang dapat sampai ke puncak Mt.Ararat sekaligus dapat menyaksikan dengan mata kepala mereka sendiri sebuah artifak yang ‘mahaberharga’ tersimpan abadi dipuncaknya.



















Sebelum terjadi gempa bumi di daerah itu pada 2 Mei 1988, “The Great Noah Ark” tertimbun salju hampir selama 5000 tahun. Sebenarnya, zaman Nabi Noah a.s dulu tidaklah seprimitif yg kita semua bayangkan. Pada hakikatnya pengetahuan Sains dan teknologi mereka sudah maju pada masa itu. Contohnya dari beberapa hasil temuan di kaki Mount Ararat, Para Pengkaji dan Scientist Russia telah menemui lebih kurang 500 kesan artifak batu baterai elektrik purba yang digunakan untuk menyadurkan logam.Tentunya temuan tersebut bisa membuktikan bahwa masyarakat zaman Nabi Noah/Nuh telah mengenal listrik.

Menurut perkiraan para ahli ,Nabi Nuh a.s kira-kira memulai membangun bahteranya pada tahun 2465 B.C dan hujan lebat baru turun dan mengguyur bumi selama bertahun- tahun sehingga mengakibatkan munculnya air bah maha dasyat yang rata-rata dapat mengahiri sebagian populasi manusia dimuka bumi diperkirakan terjadi pada 2345 B.C.

Rupa bentuk dari The Great Noah Ark itu sendiri sebenarnya tidak sama dengan bentuk kapal laut masa kini pada umumnya. Menurut para peneliti dan pendaki yang pernah melihat langsung “Noah Ark” di puncak Mt.Ararat serta beberapa image yang diambil dari pemotretan udara,The Great Noah Ark memang merupakan sebuah bahtera yang berdimensi sangat besar dan kokoh.





































Kontruksi utamanya tersusun oleh susunan kayu dari species pohon purba yg memang sudah tidak bisa ditemui lagi didunia ini alias sudah punah.Pengukuran obyek yang ditandai mempunyai altitude 7.546 kaki dengan panjang dari bahtera kurang lebih 500 kaki, 83 kaki lebar, dan 50 kaki tinggi. Ada juga Para Pengkaji berpendapat,”Noah Ark” berukuran lebih luas dari sebuah lapangan sepak bola.



























Luas pada bagian dalamnnya cukup untuk menampung ratusan ribu manusia.Jarak dari satu tingkat ke satu tingkat lainnya ialah 12 hingga ke 13 kaki. Sebanyak kurang lebih ribuan sampai pulahan ribu balak kayu digunakan untuk membangunnya. Totalnya,terdapat kurang lebih ratusan ribu manusia dan hewan dari berbagai species yang ikut menaiki bahtera ini,Mengikuti kajian dari Dr.Whitcomb, kira-kira terdiri 3.700 binatang mamalia, 8.600 jenis itik/burung,6300 jenis reptilia,2500 jenis amfibia yang menaiki The Great Noah Ark tersebut, sisanya adalah para kaum Nabi Nuh yang percaya akan ajaran yang dibawanya.Total berat kargo/muatan bahtera itu keseluruhan mungkin mencapai kurang lebih 24,300 ton.

Di sekitar obyek tersebut, juga ditemukan sebuah batu besar dengan lubang pahatan. para peneliti percaya bahwa batu tersebut adalah “drogue-stones”, di mana pada zaman dahulu biasanya dipakai pada bagian belakang perahu besar untuk menstabilkan perahu. Radar dan peralatan mereka menemukan sesuatu yang tidak lazim pada level “iron oxide” atau seperti molekul baja. Struktur baja tersebut setelah dilakukan penelitian bahwa jenis “vessel” ini telah berumur lebih dari 100.000 tahun, dan terbukti bahwa struktur dibuat oleh tangan manusia. Mereka percaya bahwa itu adalah jejak pendaratan perahu Nuh.
















Beberapa sarjana berpendapat bahwa kemungkinan besar ‘Noah Ark’ ini dibangun disebuah tempat bernama Shuruppak, yaitu sebuah kawasan yang terletak di selatan Iraq. Jika ia dibangun di selatan Iraq dan akhirnya terdampar di Utara Turkey,kemungkinan besar bahtera tersebut telah terbawa arus air sejauh kurang lebih 520 Km. Mount Ararat Mt.Ararat itu sendiri bukanlah sembarang gunung, ia adalah sebuah gunung yg unik. Diantara salah satu keunikan yg terdapat pada gunung ini ialah, pada setiap hari akan muncul pelangi pada sebelah utara puncak gunung itu.

Mt.Ararat ini ialah salah satu gunung yang mempunyai puncak yg terluas di muka bumi ini. Statusnya juga merupakan puncak tertinggi di Turki yaitu setinggi 16,984 kaki dari permukaan air laut.Sedangkan puncak kecilnya setinggi 12,806 kaki .Jika kita berhasil menaklukkan puncak besarnya ,kita dapat melihat 3 wilayah negara dari atasnya, yaitu “Russia,Iran, dan Turkey”.

















Maha Suci Allah yang telah menempatkan bahtera Nabi Nuh a.s di puncak gunung Ararat (Gunung Kesengsaraan), sehingga menyulitkan orang-orang untuk melakukan pengrusakan terhadap salah satu bukti kebesaran Allah tersebut. Semoga penemuan terebut dapat menambah keyakinan kita akan adanya nabi-nabi utusan Allah, dan juga dapat mengingatkan kita bahwa setiap bentuk kemungkaranakan serta penyelewengan ketauhidan hanya akan mendatangkan azab Allah yang sangat besar. Naudzubillahi mindzalik..

Sumber:
sunatullah.com
moeflich.wordpress.com
mypustaka.20m.com

Baca Selengkapnya...

Top 10 Gadgets of 2008

Sepanjang tahun 2008, tentunya banyak perusahaan yang merilis produk-produk barunya. Terutama perusahaan di bidang teknologi informasi yang terus berkembang. Mereka terus melakukan pengembangan produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan melakukan banyak terobosan baru terhadap produknya agar produk mereka tetap survive di tengah-tengah persaingan yang semakin ketat. Mungkin kita bingung untuk menentukan gadget apa yang paling keren di tahun 2008. Atau mungkin Anda butuh panduan untuk membeli gadget baru?? Sekarang Anda tidak perlu bingung, karena di bawah ini sudah terdapat ulasan mengenai "Top 10 Gadget" di tahun 2008, besrta harganya. Jika Anda ingin membeli gadget baru, atau hanya sekedar ingin tahu, tidak ada salahnya untuk melihat ulasan di bawah ini. Ok, selamat menikmati!!!
1. Optoma Piko PK-101
Optoma Piko PK-101 merupakan sebuah pocket projector. Anda bisa melihat video yang tersimpan dalam iPod atau iPhone dengan menghubungkan Optoma Piko menggunakan alat berukuran 4,1 inci. Dan video tersebut dapat diproyeksikan ke dinding atau ke bagian belakang tempat duduk yang ada di depanmu bila kamu sedang berada di pesawat. Gambar akan terlihat pada jarak sedekat 8 inci sampai 8 kaki, walaupun pada siang hari. "Super" Piko ini memiliki berat 4 ons dan lebih kecil dari telepon seluler. Hanya ada 2 hal yang harus diperhatikan dari optoma piko ini: suara yang dihasilkan kecil, sehinnga kamu harus menggunakan headset atau menggunakan external speaker untuk membuat suaranya lebih keras. Dan untuk charging membutuhkan waktu 1,5 jam. Untungnya kekurangannya hanya dua. Harga: $399.

2. Mitsubishi LaserVue 65-Inch HDTV
Mitsubishi LaserVue 65-inch HDTV adalah HDTV pertama yang menggunakan lasers untuk displaynya. LaserVue memiliki tingkatan warna yang lebih luas dibandingkan dengan TV lain di pasaran, dan bisa menyaingi display gedung bioskop. Selain itu juga, Mitsubishi LaserVue 65-inch HDTV dapat menghabiskan 2/3 listrik lebih sedikit dibandingkan dengan LCD dan Plasma HDTV yang berukuran sama. Harga: $7,000



3. Apple iPhone 3G


Apple iPhone 3G tidak dapat menangani email sebaik blackberry, dan sebagai telepon, Apple iPhone 3G tidak lebih baik dari telepon genggam pada umumnya. Tapi, alat ini dilaunching pada era mobile computing, dan merupakan terobosan baru yang menjanjikan. Dengan 10,000 aplikasi yang beberapa di antaranya gratis, dan juga hubungan dengan on-board GPS, apa yang tidak bisa dilakukan oleh iPhone? harga: $199



4. Nikon D90
Ini adalah single-lens reflex camera!!! ini adalah single-lens HD Video Camera!!!
Jadi ini adalah dua camera digital dalam satu, dan merupakan camera pertama yang harus Anda pertimbangkan jika Anda siap dengan tantangan besar. Dengan beberapa keutamaan yang akan menyenangkan bagi para profesional, alat ini layak untuk diperhitungkan. Harga: $1,200





5. FoxL Bluetooth Speaker
Ini adalah bletooth speaker berukuran kecil untuk MP3 milik Anda atau untuk sistem komunikasi hands-free di mobil Anda. Alat ini tidak lebih besar dari tempat kacamata, transmisi suara cukup baik untuk menyenangkan pendengar. Built-in microphone juga dapat kita gunakan untuk menerima telepon di perjalanan. Harga: $249






6. Sennheiser MX W1 Wireless Headphones
Lima ratus dollar adalah jumlah uang yang banyak untuk sebuah headphones. Tapi apakah alat ini benar-benar semahal itu? Alat ini merupakan paten dari Kleer Corporation, suaranyapun uncompressed dan juga wireless. Sennheiser MX W1 Wireless Headphones dan juga transmitternya berada dalam satu kotak yang berukuran kecil, kotak tersebut juga dapat digunakan untuk men-charge batterai headphones sebanyak tiga kali ketika anda dalam perjalanan. Harga: $499

7. Flip Mini HD

Camcorder berukuran iPod ini dapat mengambil gambar dengan ketajaman yang tinggi. Berarti kita dapat menghasilkan gambar yang cukup baik bila ditampilkan di HDTV, yang merupakan prestasi yang baik yang dapat dihasilkan oleh barang kecil. Selain itu juga alat ini mudah untuk digunakan. Saat Anda menhubungkan Mini HD ke PC Anda untuk pertama kali dengan menggunakan USB, Anda harus menginstall softwarenya. Dengan software tersebut Anda bisa mengirim Video Anda ke YouTube atau ke tempat lainnya. Alat ini memiliki internal memory sebesar 4GB atau cukup untuk satu jam video, dan baterainya bisa digunakan untuk merekam hingga 2 jam. Harga: $230

8. Kindle

Amazon merilis digital-book reading device ini pada tahun 2007. Tapi hanya dalam jumlah sedikit dan sangat sulit bagi kita untuk mendapatkannya. Alat ini merupakan alat yang simple dan dahsyat bagi orang yang senang membaca buku. Terutama para wisatawan yang dapat menikmati kemewahan "perpustakaan berjalan" ini, selain itu Kindle juga memliki koneksi high-speed cellular networking untuk mengirim buku. Harga: $359


9. Roku Netflix Box

Bila Anda sudah menjadi anggota Netflix, putuskan untuk membeli alat ini. Hubungkan Roku Box dengan TV Anda dan secara otomatis akan ditemukan Wi-Fi network di rumah Anda. Alat ini juga menampilkan 12,000 film dan acara TV secara gratis. Netflix secara konstan menambahkan beberapa program. Suatu saat nanti, permintaan siaran video melalui alat seperti Roku ini dapat mengganti fungsi DVD. Harga: $99, plus Netflix subscription.


10. Sony Playstation "Home" for PS3
Setelah launching sempat tertunda, Sony's Virtual World, "Home", memberi Anda satu alasan mengapa Anda harus memiliki Video Game PS3 ("Home") yang mahal. Karena pengguna "Home" dapat membuat avatarnya sendiri dan memdapat virtual apartemen dekat "Town Square". Operasi ini dilakukan untuk sosialisai, bermain game dan membeli barang-barang atau services dari Sony. Mirip dengan Second Life atau The Sims. Harga: Free.



Sumber: www.time.com
gambar: google.com


Baca Selengkapnya...

International Year of Astronomi, IYA 2009 Has Started!!

Tahun Astronomi Internasional (International Year of Astronomi, IYA 2009) telah diluncurkan oleh International Astronomical Union (IAU) dan United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) dengan tema, "The Universe, yours to discover". Ribuan event IYA 2009 dapat dilihat di website nasional masing-masing negara, maupun pada situs astronomy2009.org.

Pada tanggal 20 Desember 2007 yang lalu, Perserikatan Bangsa-Bangsa, melalui sidang Majelis Umum ke-62, secara resmi mendeklarasikan tahun 2009 sebagai Tahun Astronomi Internasional – International Year of Astronomy (IYA 2009). IYA 2009 sendiri merupakan moment 400 tahun dari penemuan - penemuan dalam astronomi dan pemicu revolusi sains yang juga mempengaruhi dunia. Resolusi ini merupakan prakarsa dari International Astronomical Union (IAU) dan UNESCO, dan diajukan ke PBB oleh Italia sebagai negara asal dari Galileo. (Tahun 2005, PBB menyatakannya sebagai Tahun Fisika Internasional, untuk memperingati seabad penemuan teori relativitas khusus oleh Einstein).

Sebagaimana kita ketahui, pengamatan astronomi menggunakan teleskop oleh Galileo menghasilkan penemuan-penemuan astronomi yang fundamental dan telah memicu revolusi saintifik yang mengubah pandangan kita tentang alam semesta secara mendalam. Penemuan bulan-bulan Jupiter oleh Galileo memberikan bukti untuk membantah konsep geosentrik. Kemudian hukum gerak planet memberikan fondasi penting bagi penemuan hukum-hukum mekanika oleh Isaac Newton. Sains moderen kemudian tumbuh sangat pesat. Dewasa ini, teleskop-teleskop, baik landas-bumi maupun landas-layang (di antariksa), terus menyelidiki alam semesta, 24 jam sehari pada seluruh panjang gelombang dan memberikan berbagai hasil spektakuler dalam berbagai panjang gelombang.

Perjalanan untuk sampai pada deklarasi resolusi secara resmi ini sendiri sangatlah panjang. Bermula dari ketetapan IAU pada sidang Majelis Umum tanggal 23 Juli 2003 di Sydney, Australia, yang secara aklamasi mengusulkan tahun 2009 sebagai Tahun Astronomi Internasional. Berikutnya, usulan ini diajukan ke UNESCO atas prakarsa Italia dan akhirnya diterima oleh Konferensi Umum UNESCO pada sesi ke-33 tahun 2006, dan kemudian direkomendasikan oleh UNESCO ke PBB. Dengan resolusi ini, PBB menetapkan UNESCO sebagai lead agency dan IAU sebagai badan fasilitator untuk IYA 2009.

Menurut Presiden IAU, Catherine Cesarsky, ”IYA 2009 memberi seluruh bangsa kesempatan untuk berpartisipasi dalam revolusi sains dan teknologi.”

Tujuan dari IYA 2009 adalah untuk berbagi kegembiraan dalam penemuan-penemuan pribadi, kesenangan dalam berbagi pengetahuan dasar tentang alam semesta dan tempat tinggal manusia, serta berbagi hasil dari penelitian. Saat ini sudah ada 99 negara dan 14 organisasi yang berpartisipasi dalam IYA 2009. Organisasi yang terlibat merupakan jaringan organisasi pendidikan astronomi, kebudayaan dan para pendidik.

Visi IYA 2009
Visi IYA 2009 adalah untuk menolong masyarakat dunia untuk menemukan kembali tempatnya di alam semesta melalui langit. Dalam hal ini diharapkan seluruh umat manusia bisa menyadari pengaruh astronomi dan sains dasar dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu juga diharapkan masyarakat dunia dapat lebih memahami bagaimana pengetahuan dan sains berkontribusi untuk membangun masyarakat yang adil dan damai.

Tujuan IYA 2009, adalah untuk menstimulasi ketertarikan dunia secara lebih luas, khususnya di kalangan anak muda terkait dengan astronomi dan sains, dalam sebuah tema “The Universe, Yours to Discover”.

IYA2009 menggarisbawahi kerjasama global bagi perdamaian – pencarian asal-usul kita dalam kosmos dan warisan kita bersama yang menghubungkan seluruh warga planet Bumi. Selama ribuan tahun, para astronom telah bekerja bersama-sama menembus semua batas termasuk batas-batas geografis, gender, usia, budaya, dan ras, sesuai dengan piagam PBB. Dalam pengertian ini, astronomi merupakan contoh klasik bagaimana sains dapat berkontribusi untuk memajukan kerjasama internasional. Astronomi merupakan sumber inspirasi tak ternilai bagi kemanusiaan di seluruh bangsa-bangsa.

IYA2009, pertama dan utamanya, adalah suatu aktivitas bagi warga planet Bumi, yang ditujukan untuk berbagi pengetahuan fundamental tentang alam semesta dan tempat kita di dalamnya. Kegiatan IYA 2009 akan dilakukan secara global sampai dengan level regional, dan secara khusus di tingkat nasional maupun local. Untuk itu perwakilan setiap Negara telah dibentuk untuk mempersiapkan setiap kegiatan di negaranya. Sejauh ini sudah terdapat 135 negara dan 14 organisasi yang menyatakan turut serta merayakan IYA2009; termasuk Indonesia. Berbagai persiapan sedang dilakukan menyongsong perayaan ini, dan di Indonesia kegiatan ini dikoordinasi oleh Observatorium Bosscha. ketua pelaksananya adalah Dr. Taufiq Hidayat, kepala Observatorium Bosscha. Perwakilan tersebut akan berkolaborasi dengan astronom amatir dan professional, pusat sains, pendidik, dan komunikator sains dalam mempersiapkan kegiatan sepanjang tahun 2009.

Upacara Pembukaan IYA2009 secara resmi akan berlangsung di Paris tanggal 15 dan 16 Januari 2009, dan para wartawan diundang untuk mengikuti acara tersebut. Upacara ini akan menampilkan para pembicara kunci, termasuk para pemenang Hadiah Nobel, serta pertunjukan video secara langsung dari para ilmuwan yang bekerja di tempat yang sangat jauh. Banyak negara melaksanakan Upacara Pembukaan di negara masing-masing pada bulan Januari dan Februari, yang menunjukkan perhatian mereka terhadap Tahun Astronomi Internasional ini. Tetapi berbagai event telah berlangsung sebelumnya. Jangan heran melihat teleskop-teleskop di jalanan pada Malam Tahun Baru. Kelompok Fisika Matahari IYA2009 (Solar Physics Group) telah sibuk mempersiapkan kampanye pengamatan mendunia, dengan sekitar 30 negara terlibat, pada lebih dari 150 tempat pengamatan, yang akan menyaksikan pengamat amatir menyiapkan teleskopnya di halaman rumah maupun di pusat-pusat sains, mengamati Matahari menggunakan peralatan dengan pengamanan khusus.

Sumber:
bosscha.itb.ac.id
langitselatan.com


Baca Selengkapnya...

Pengusiran Bangsa Palestina Tahun 2008???


Belum lama berakhirnya perang dunia II, pada tahun 1948, muncullah Negara Israel di wilayah Palestina. Walaupun berdirinya Negara illegal tersebut mendapatkan tantangan keras dari masyarakat yang tinggal di Kawasan Timur Tengah, tetapi bantuan dan pengakuan negara-negara barat tak kunjung reda. Timur Tengah memanas. Meletuslah perang Arab-Yahudi di kawasan tersebut.

Israel terus berusaha memaksakan kehendaknya untuk memasuki wilayah Palestina sejak tahun 1948. Banyak korban berjatuhan akibat serangan Israel terhadap Palestina. Dan dalam artikel ini kita akan membahas, apakah benar bangsa Palestina akan terusir dari tanahnya sendiri pada tahun 2008???

Saya mengutip beberapa paragraph dari buku Jaber Bolushi yang berjudul “Oktober 2015 Imam Mahdi Akan Datang”. Dalam bukunya, Beliau menggunakan ilmu Kriptografi untuk menguak rahasia angka-angka yang tersirat, baik dalam ayat-ayat Al-Quran maupun dalam Hadits.
Kriptografi ini telah digunakan oleh bangsa Arab sejak abad 7 masehi sebagai salah satu cara untuk mengirim informasi, dimana seseorang yang mengerti simbol-simbol tertentu dapat membaca dan mengerti suatu kode. Jadi, semacam bahasa symbol, atau teka-teki, yang hanya dapat dipecahkan dan dimengerti maksudnya oleh mereka yang mengetahui rahasia yang tersembunyi di baliknya. Terkadang ilmu ini juga dikenal di Arab dengan sebutan al-kitabah as-siriyah (tulisan rahasia) atau ilmu perhitungan alphabet.

Dalam buku ini Jaber Bolushi menggunakan dua metode perhitungan kriptogafi arab, yakni al-Jumal al-Taqlidi dan al-Jumal al-Shagir. Dan dari hasil perhitungannya, beliau mendapati bahwa Rakyat Palestina akan terusir dari Tepi Barat pada tahun 2008. Berikut kutipannya :
“…Jika kita menghitung jumlah kata dari awal ayat pertama surat al-Maidah sampai ayat 56, maka hasilnya adalah 1444 kata. Itulah jumlah tahun (Hijriah) masuknya kaum muslimin ke Palestina untuk merebut Masjid al-Aqsha di bawah bendera Imam Mahdi nanti.

Jika kita menjumlahkan nomor urutan kedua ayat, masing-masing ayat 55 dan 56 pada surat al-Maidah, maka hasilnya adalah 111. Itu sama dengan jumlah surat al-Isra sebanyak 111.
Urutan ayat 55, jika kita kalikan dengan 19 (jumlah huruf basmallah), maka hasilnya adalah 1045. Jumlah tersebut sama dengan jarak tahun semenjak kelahiran Imam Mahdi pada tahun 869M hingga tahun masuknyaImigran Yahudi ke Palestina pada tahun 1914M.
"1914 – 869 = 1045 tahun"
Jika kita menghitung menurut perhitungan al-Jumal at-Taqlidi, maka nilai ayat 22 surat al-Maidah dimulai (lannadkhulahaa hattayakh rujuu) adalah 2008. Tak lain angka itu adalah tahun ketika rakyat Palestina akan terusir dari tanah mereka (Tepi Barat). Pada tahun itu, bangsa Yahudi menentukan garis batas Negara mereka. Ayat tersebut dimulai dengan kata (lan) yang berarti “tidak akan”, maksudnya bangsa Yahudi yang tinggal di luar Israel tidak akan memasuki Negara tersebut sampai selesainya penentuan garis batas Negara secara menyeluruh atau terjaminnya keamanan mereka. Itulah gambaran yang bisa kta ambil dari ayat,

Sesungguhnya di dalamnya terdapat kaum yang kuat, dan kami tidak akan memasukinya sampai mereka keluar terlebih dahulu, jika mereka telah keluar, maka kami akan memasukinya (ke negeri tersebut). (al-Maidah:22)…”

Kutipan di atas merupakan ulasan Jaber Bolusi dalam bukunya yang menyatakan bahwa Rakyat Palestina akan terusir pada tahun 2008. Dan hal itu mulai terjadi saat gencatan senjata antara kelompok pejuang Palestina Hamas dan Israel yang berlaku selama enam bulan berakhir pada 19 Desember 2008. Israel langsung menggempur wilayah Hamas di Jalur Gaza dan menyebabkan lebih dari 300 warga sipil tewas. Mungkin serangan tersebut merupakan serangan awal yang digencarkan oleh pasukan Israel untuk mengusir bangsa Palestina dari tanahnya sendiri.

Apakah mungkin ramalan-ramalan Jaber Bolushi dalam bukunya akan benar-benar terbukti?? Wallahualam bis Shawab. Kecocokan ramalan Jaber Bolushi dengan fakta yang ada mungkin hanya kebetulan semata. Yang pasti, kita sebagai hamba Allah yang taat tidak selayaknya untuk percaya pada ramalan-ramalan yang ada. Kita hanya bisa menyerahkan segala sesuatunya pada Allah swt, kita tidak perlu khawatir dengan munculnya ramalan-ramalan atau spekulasi-spekulasi manusia terhadap segala sesuatu. Karena segala sesuatu di alam semesta ini telah diatur oleh Allah swt. Kita hanya boleh percaya pada janji-janji Allah yang telah ada dalam Al-Quran, karena sesungguhnya janji Allah itu adalah benar.

Wahai manusia, sesungguhnya janji Allah itu adalah benar, maka sekali-kali janganlah kehidupan dunia memperdayakan kamu, dan janganlah setan yang pandai menipu memperdayakan kamu (Fatir:5)

Sumber: Oktober 2015 Imam Mahdi Akan Datang, karya Jaber Bolushi
gambar: google.com


Baca Selengkapnya...

Kaleidoskop 2008 Versi "Share It To You"

Sebenarnya saya ingin menulis posting ini di akhir tahun 2008. Tapi berhubung saat itu blog ini masih "undercontruction", jadi baru sekarang saya bisa posting tulisan ini. Walaupun agak sedikit terlambat buat posting dengan judul ini, tapi tidak ada salahnya bila kita melihat kembali moment-moment menarik yang terjadi selama tahun 2008.

Walaupun sudah banyak blog-blog, website, bahkan media cetak yang menuliskan tentang kaleidoskop tahun 2008, tapi saya tetap berkeinginan untuk menulis kaleidoskop tahun 2008 versi saya sendiri. Mungkin akan ada beberapa kesamaan moment dengan kaleidoskop dari sumber lain, karena saya mengumpulkan data dari berbagai sumber. Okay, sekarang silahkan simak ulasan berikut mengenai kaleidoskop tahun 2008. Check this out!!!!

Januari 2008
  • Mantan Presiden Indonesia, Suharto yang pernah memimpin selama 32 tahun, tutup usia di Jakarta hari Minggu 27 Januari 2008 pada usia 86 tahun. Ia meninggal di Rumah Sakit Pertamina Pusat Jakarta pada pukul 13.10 WIB setelah 3 minggu diopname sejak 4 Januari 2008, disebabkan oleh komplikasi jantung, paru-paru dan ginjal.


Februari 2008
  • Minggu, 17 Februari 2008 Parlemen Kosovo menyatakan kemerdekaannya dari Serbia. Proklamasi kemerdekaan berlangsung pada sidang luar biasa parlemen di ibukota Pristina. Niat untuk memerdekakan diri sejatinya telah dikehendaki sejak tahun 1990 setelah komunis runtuh dan Yugoslavia bubar. Namun Serbia berusaha untuk mencegahnya. Amerika Serikat mendukung kemerdekaan negara dengan mayoritas penduduk muslim tersebut.
  • Fidel Castro, pemimpin komunis menyatakan mundur dari jabatannya sebagai Pemimpin Kuba pada 19 Februari 2008 karena alasan usia dan kesehatan setelah berkuasa sejak 1959. Selanjutnya ia digantikan adiknya Raul Castro.


Maret 2008
  • Festival musik jazz Dji Sam Soe Super Premium Jakarta Internasional Java Jazz Festival (JJF) 2008 dihelat pada 7, 8, dan 9 Maret 2008, di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.
    Sejumlah musisi jazz dalam negeri dan mancanegara pun tampil disini. Sebut saja, Manhattan Transfer, Bobby Caldwell, James Ingram, Kazumi Watanabe. Sedangkan, musisi jazz Indonesia antara lain, Dian Pramana Putra, Bali Lounge, Eki Puradireja, Idang Rasidi. Ada juga penyanyi muda Barry Likumahuwa, Afgan, RAN, serta 5 Wanita yang terdiri dari Yuni Shara, Rika Roeslan, Iga Marwani, Andien, dan Nina Tamam.
  • Majalah Forbes menempatkan pebisnis AS Warren Buffett sebagai orang terkaya di dunia dengan kekayaan 62 miliar dolar AS, menggeser pendiri Microsoft Bill Gates.




April 2008
  • “Save Our Music”, itulah tema yang diussung tahun ini dalam pagelaran Anugerah Musik Indonesia (AMI) ke-11 yang dilangsungkan di Istora Senayan Jakarta, Selasa (15/4/2008) malam. Sebanyak 49 piala dibagikan kepada insane musik Indonesia yang dibagi menjadi 34 kategori.
    Para pemenangnya antara lain: Album terbaik Ungu judul Surgamu, Artis solo pria terbaik Ari Lasso dengan lagu Cinta Terakhir, Kategori artis solo wanita terbaik diberikan pada Rossa dengan lagu Ayat-Ayat Cinta dan lagu terbaik diberikan pada GIGI dengan lagu 11 Januari.
Mei 2008
  • Piala Thomas-Uber Cup 2008 diselenggarakan di Istora, Senayan, Jakarta, Indonesia dari 11 Mei 2008 – 18 Mei 2008. Target Tim Thomas Indonesia ialah merebut kembali Piala Thomas dari China, namun harapan itu pupus ketika Indonesa dikalahkan oleh Tim Thomas Korea Selatan di semifinal. Meski Tim Thomas Indonesia gagal namun prestasi Tim Uber Indonesia cukup membanggakan, yaitu berhasil masuk ke babak final dan bertanding melawan Tim Uber China meski akhirnya kalah. Tim China akhirnya berhasil mengawinkan gelar juara Piala Thomas dan Uber 2008.
  • Puncak peringatan Seabad Kebangkitan Nasional dirayakan secara besar-besaran di Gelora Bung Karno pada 20 Mei 2008. Dalam perayaan bertema “Indonesia Bisa” yang disiarkan oleh seluruh stasiun televisi di Indonesia ini, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak seluruh Indonesia untuk bersatu. “Saya ajak seluruh Indonesia untuk menyatukan tekad menuju Indonesia maju dan sejahtera di abad 21.”

  • Setelah pihak kerajaan dikalahkan oleh kelompok Maois, parlemen Nepal menyetujui berakhirnya sistem monarki yang telah bertahan selama 250 tahun dan mendirikan Republik Nepal yang sekuler pada 28 Mei 2008.





Juni 2008
  • Spanyol berhasil mewujudkan impian selama 44 tahun. Setelah paceklik gelar Internasional sejak 1964, dalam partai puncak EURO 2008 yang mempertemukan Spanyol dan Jerman pada tanggal 29 Juni 2008, El Matador akhirnya bisa mengakhiri mimpi buruk itu dengan menjadi juara Piala Eropa 2008 usai menaklukan Jerman 1-0. Fernando Torres menjadi pahlawan Spanyol dalam pertandingan di Stadion Ernst Happel ini. Striker Liverpool itu mencetak gol kemenangan pada menit ke-32.
  • Harga minyak mencapai titik tertinggi pada 11 Juli 2008 dengan harga US$ 147 dolar per barel. Merupakan kenaikan tertinggi sejak terjadinya krisis minyak pada dekade 70-an dan 80-an.


Juli 2008
  • Komisi Pemilihan Umum mengumumkan sebanyak 34 parpol telah selesai diverifikasi dan berhak mengikuti pemilihan umum legislatif Indonesia 2009.




Agustus 2008
  • Olimpiade Musim Panas 2008 yang diadakan di Beijing di gelar. Dibuka dengan tanggal istimewa 08-08-08, tuan rumah China berhasil menjadi juara umum dengan mengumpulkan 51 medali emas dan total medali keseluruhan 100 medali. Sementara Michael Phelps dari Amerika Serikat menjadi Olimpiawan yang memperoleh medali terbanyak sepanjang sejarah, paling banyak merebut medali pada satu Olimpiade, dan paling banyak memecahkan rekor pada Olimpiade. Indonesia meraih posisi ke-42 dengan peraihan 1 medali emas, 1 perak, dan 3 perunggu.
September 2008
  • Lehman Brothers, perusahaan bank investasi terbesar keempat di AS, meminta perlindungan atas kebangkrutan. Hal ini memicu ketakutan yang mengakibatkan jatuhnya harga saham di pasar-pasar utama AS, Eropa, dan Asia.

  • Penulis buku Andrea Hirata mengaku takjub setelah melihat film Laskar Pelangi karya sutradara Riri Riza, yang merupakan adaptasi dari buku karangannya yang berjudul sama. Film Laskar Pelangi berkisah tentang perjuangan 2 guru SD Muhammadiyah dan sepuluh muridnya untuk bertahan agar mendapatkan pendidikan. Cerita Laskar Pelangi berlatar belakang kehidupan di Pulau Belintung pada pertengahan tahun 1970an. Novel Laskar Pelangi merupakan karya best seller yang berisi kisah anak-anak Belitung yang inspiratif, penuh semangat, dan kemauan untuk bekerja keras.
Oktober 2008
  • Pesta olahraga pantai terbesar dan pertama di Asia, Asian Beach Games, digelar di Bali, Indonesia dan berlangsung dari 8 hingga 26 Oktober 2008. Diikuti oleh 45 negara dan wilayah di seluruh penjuru Asia. Indonesia menjadi juara umum dengan 23 medali emas. Posisi kedua dan tiga ditempati Thailand dan Korea Selatan. Sementara itu atlet Suriah, Mohammad Shaleh terpilih sebagai atlet terbaik Asian Beach Games2008. Peraih 2 emas cabang marathon swimming ini berhasil menyingkirkan 8 kandidat lainnya.
November 2008
  • Seperti yang telah diprediksi banyak kalangan, Barack Obama akhirnya berhasil mengukir sejarah baru di AS. Politikus berkulit hitam yang berumur 47 tahun itu berhasil membuktikan kalau perbedaan ras tak mampu menghalangi dirinya untuk memimpin negeri adidaya itu. Obama mengalahkan rivalnya John Mc Cain dengan meraih 324 suara atau melebihi batas suara yang ditentukan yakni 270 suara. Saat dilantik pada Januari 2009 nanti, Obama akan menjadi presiden ke-44 yang menduduki Gedung Putih, sekaligus menjadi presiden kulit hitam pertama di Negara yang pernah dilanda isu rasial itu. Obama dikenal berlatar belakang multi entnik dan multi cultural. Dan baru kali ini pula pemilihan presiden AS disambut antusias warga dunia termasuk Indonesia.
  • Setelah enam tahun, satu bulan, 27 hari pascakejadian bom Bali 1, tiga terpidana kasus bom Bali 1: Amrozi, Imam Samudera, dan Ali Ghufron dieksekusi di hadapan regu tembak pada Sabtu 8 November 2008 tengah malam di Lapangan Nirbaya, Nusakambangan, Cilacap. Mereka dieksekusi pada pukul 23.50 WIB.
Desember 2008

  • Gencatan senjata antara kelompok pejuang Palestina Hamas dan Israel yang berlaku selama enam bulan berakhir pada 19 Desember 2008. Israel langsung menggempur wilayah Hamas di Jalur Gaza yang mengakibatkan lebih dari 300 warga sipil tewas. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengecam aksi tersebut yang dinilai telah merusak tahun baru Islam 1430 Hijriah.

Baca Selengkapnya...